dibawah ini ada beberapa hal yang perlu diketahui untuk dapat membangun sebuat jaringan customer yang berhasil
1. Menawarkan produk atau pelayanan yang bisa kita buat secara konsisten
yang dimaksud disini adalah kita harus jelas dengan produk yang kita tawarkan, apakah kita menawarkan sebuah barang tertentu kepada customer dimana kita bisa secara konsisten melayani customer kita dengan barang tersebut.
2. Mengidentifikasikan pelanggan/customer potensial dari produk yang kita tawarkan
kita harus tahu jenis customer/pelanggan dari barang yang hendak kita tawarakan. Apakah barang yang ditawarkan ini memiliki customer ibu-ibu atau bapak-bapak. apakah dapat ditawarkan orang per orang atau ditawarkan ke perusahaan. apabila di tawarkan ke perusahaan , jenis perusahaan seperti apa yang cocok memakai produk kita, dll
3. Membuat produk kita mudah untuk diakses
Produk kita haruslah mudah untuk diakses apabila customer membutuhkannya. bisa dengan jalan menaruh di website, atau bisa juga lewat kontak person yang mudah dihubungi. apabila customer kita adalah perusahaan, kunjungan ke perusahaan secara rutin adalah salah satu cara memudahkan customer untuk mengakses produk kita
4. Menemukan cara komunikasi yang paling cost efektif untuk kepada customer kita
hal ini bermacam-macam jenisnya. Ada yang bisa dengan media sosial, ada juga dengan kunjungan, atau bisa juga lewat email yang dirasa secara cost paling efektif
5. Berkomunikasi secara rutin dengan customer
hal ini penting untuk menjaga hubungan tetap berlanjut. kita bisa mengetahui permintaan customer, harapan customer akan produk kita dan pengembangan apa yang bisa kita lakukan untuk membuat customer lebih puas dengan produk kita
6. Memastikan kita memberikan produk yang baik sesuai dengan yang kita janjikan
entah itu spesifikasi produk, delivery time, kualitas bahan harus kita pastikan sesuai dengan apa yang kita janjian. Jangan pernah berjanji untuk suatu produk yang kita tidak dapat penuhi
7.Pengembangan
jaringan yang kita bangung harus terus kita evaluasi dan kembangkan, dapatkan masukan-masukan dari customer mengenai produk kita. pengembangan apa yang bisa kita lakukan, seperti cara kita berkomunikasi, produk yang kita bawakan ataupun pelayanan lain apa yang diharapkan oleh customer
nah kawan, itu tadi adalah 7 cara sederhana untuk membangun jaringan customer, semoga bermanfaat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar